5 Makanan ini akan membuat kulit jadi lebih bersih



Kulit yang indah dan bersih merupakan dambaan setiap wanita. Oleh karena itu tidak jarang banyak wanita yang kemudian beramai-ramai melakukan berbagai macam perawatan kulit untuk mendapatkan kulit yang bersih dan menawan.

Padahal selain menempuh cara tersebut, ada cara alami yang akan membuat kulit Anda bersih dan terawat. Salah satunya adalah dengan mengonsumsi makanan sehat seperti berikut:


Kubis
Kubis mengandung sejumlah besar vitamin A, C, dan E yang bermanfaat untuk melawan penuaan kulit dan mampu meluruhkan racun yang ada di dalam tubuh. Kubis juga mempunyai sifat anti inflamasi yang bermanfaat untuk melawan kulit keriput.

Bit
Bit adalah salah satu buah yang tinggi akan zat besi dan serat. Kedua nutrisi ini mampu membersihkan racun di dalam tubuh.

Daun ketumbar
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa selain mampu menyingkirkan selulit di dalam tubuh, daun ketumbar mampu membersihkan racun di dalam hati dan ginjal Anda.

Kacang kenari

Kacang kenari kaya akan kandungan omega 3 yang mampu membuat kulit Anda lembut, menghilangkan bintik-bintik di kulit, dan membuat kulit Anda lebih bercahaya.

Jeruk

Selain kaya akan vitamin C, jeruk juga mengandung vitamin E yang mampu membuat kulit Anda lebih lembut dan lembab.

Ingin mempunyai kulit bersih dan bersinar? Cobalah konsumsi makanan sehat di atas.


0 Response to " 5 Makanan ini akan membuat kulit jadi lebih bersih"

Posting Komentar